Majalengka adalah salah satu kota di Jawa Barat yang menawarkan panorama alam yang indah dan juga segar. Kesegaran kota Majalengka juga ditunjang oleh kondisi angin yang besar (ngagelebug). Tidak heran jika wisata Majalengka didominasi oleh wisata alam. Berikut rekomendasi wisata Majalengka 2023 yang wajib dikunjungi saat pulang kampung.
Curug Ibun Pelangi
Rekomendasi pertama jatuh pada Curug Ibun Pelangi. Penamaan Curug Ibun Pelangi juga tidak sembarang disematkan ke air terjun ini. Ibun Pelangi sendiri memiliki makna yang sama dengan “embun pelangi”. Dinamakan demikian karena embun yang tercipta dari aliran air yang jatuh ini mampu menciptakan pelangi saat terkena sinar matahari.
Air terjun ini terletak di Desa Sukadana, Argapura, Kabupaten Majalengka. Untuk menuju curug ini, Anda harus menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari pusat Kota Majalengka. Tiket masuk tempat wisata ini hanya Rp 10 ribuan saja belum termasuk parkir. Tempat wisata ini buka mulai pukul 08:00 sampai dengan 16:00 WIB.
Curug Ibun Pelangi ini menawarkan pesona alam yang tidak biasa. Air terjunnya mengalir jatuh diantara bebatuan dengan arus yang tidak begitu besar. Bebatuan besar bak tebing yang tinggi memberi sedikit celah untuk sinar mentari masuk, sehingga menghadirkan pemandangan yang indah.
Tempat wisata ini menawarkan banyak spot foto yang instagramable. Spot foto yang menghadirkan nuansa seakan bermandikan sinar matahari jadi angel foto terfavorit para pengunjung. Namun, untuk mendapatkan momen ini, Anda harus pintar-pintar dalam mencari spot fotonya
Curug Cipeuteuy
Masih dengan panorama air terjun, rekomendasi tempat wisata Majalengka berikutnya adalah Curug Cipeuteuy. Lokasi air terjun ini memiliki akses jalan yang mudah, berada di Jalan Dukuh Pasir, Bantaragung, Majalengka. Curug ini buka setiap hari dari jam 08:00 sampai 16:00 WIB dengan harga tiket masuk Rp 15 ribu untuk hari kerja, dan Rp 20 ribu saat akhir pekan.
Curug Cipeuteuy ini dikelilingi oleh pohon pinus dan pepohonan tinggi lainnya yang didominasi oleh pohon petai. Hal inilah yang menjadi dasar penamaan air terjun ini. Sayangnya saat ini, pohon petai tersebut sudah jarang dijumpai di tempat wisata ini. Meskipun demikian, nama tersebut masih tetap tersemat karena sudah begitu melekat erat di kalangan masyarakat.
Destinasi wisata ini sangat cocok untuk dijadikan tempat pelepas penat dan stres. Nantinya, telinga Anda akan dimanjakan dengan alunan relaksasi alami yang hadir dari kicauan burung dan gemericik air terjun. Selain memanjakan mata, Anda juga bisa memanjakan tubuh dengan berendam di kolam jernih yang ada di bawah air terjun.
Situ Cipanten
Lokasi Majalengka yang berdekatan dengan kabupaten Kuningan, membuat destinasi wisata di kedua wilayah tersebut sebelas-dua belas. Salah satunya adalah Situ Cipanten yang memiliki pesona serupa dengan Talaga Biru di Kuningan. Popularitas danau berair biru ini, membuat Situ Cipanten menjadi wisata Majalengka 2023 yang wajib dikunjungi saat libur lebaran. Situ Cipanten ini berada di Jalan Gunung Kuning, Kecamatan Sindang, beroperasi setiap hari mulai pukul 08:00 – 17:00 WIB.
Hanya dengan membayar tiket masuk seharga Rp 10 ribu, Anda sudah dapat menikmati birunya danau ini. Danau jernih yang biru sangat kontras dengan ikan-ikan berwarna oranye terang yang berenang-renang. Kontras warna yang hadir di danau ini melipatgandakan keindahannya.
Di danau ini Anda dapat menaiki berbagai wahana air seperti bebek gowes, dan kapal dayung. Selain itu, terdapat juga wahana sepeda gantung bagi Anda yang ingin menikmati pemandangan indah dari atas. Anda juga dapat berfoto di ayunan yang menggantung di atas danau hanya dnegan membayar sekitar Rp 5 ribu.
Cikadongdong River Tubing
Pecinta wahana air wajib banget liburan lebaran ke Cikadondong River Tubing. Tempat wisata yang buka setiap hari ini memiliki jam operasional mulai dari pukul 09:00 sampai 17:00 WIB. Lokasinya berada di Jalan Desa Payung, Teja, Rajagaluh, Kabupaten Majalengka. Untuk dapat masuk ke tempat wisata ini, Anda harus
Di Cikadongdong, Anda dapat menyusuri sungai dengan arus yang tidak begitu deras dengan menggunakan ban karet.Keamanan Anda pun terjamin, karena tempat wisata ini juga akan memfasilitasi dengan pelampung, decker, dan helm. Wahana susur sungai ini dapat Anda nikmati dengan membayar tiket seharga Rp 85 ribu sudah termasuk dengan safety kit.
Sungai Cikadongdong ini memiliki aliran air yang jernih. Di dalamnya tersebar bebatuan besar yang menghiasi di sepanjang aliran sungai. Keberadaan batuan besar ini tentunya dapat menambah adrenalin Anda saat melakukan aktivitas susur sungai.
Kebun Teh Cipasung
Wisata Majalengka berikutnya yang dapat Anda kunjungi di saat libur lebaran adalah kebun teh Cipasung. Tempat wisata ini berada di Desa Cipasung, Kecamatan Lemahsugih, Kabupaten Majalengka, tepatnya berada di lereng gunung Cakrabuana. Anda dapat mengunjungi tempat wisata ini kapan saja, karena buka setiap hari selama 24 jam non stop.
Kebun Teh Cipasung menawarkan pesona hamparan kebun teh yang hijau dan asri. Pesona alam yang ditawarkan sangat khas dengan wisata di wilayah puncak. Lokasinya yang berada di lereng bukit, membuat tempat wisata ini dilengkapi dengan rute hiking. Tidak hanya itu, di kebun teh ini juga tersedia jalur sepeda. Dengan begitu, Anda dapat bersepeda sambil menikmati keindahan kebun teh ini.
Terasering Panyaweuyan
Kampung halaman memang selalu identik dengan area kebun dan persawahan yang berhektar-hektar luasnya. Oleh karena itu, terasering Panyaweuyan dapat menjadi pilihan terbaik untuk dikunjungi saat pulang kampung ke Majalengka. Terlebih lagi tiket masuknya hanya Rp 5 ribu saja.
Terasering Panyaweuyan ini ditanami dengan beberapa jenis sayuran seperti daun bawang, bawang merah, dan selada, serta beberapa sayuran lainnya. Hamparan tanaman sayuran yang tersusun berundak-undak di area perbukitan ini menghadirkan lanskap hijau yang indah. Tidak hanya dimanjakan dengan keindahan terasering Panyaweuyan, Anda juga dapat merasakan hembusan angin yang segar.
Nuansa yang dihadirkan oleh terasering Panyaweuyan ini dapat mengingatkan Anda pada pesona terasering Ubud di Bali. Oleh karena itu, tidak heran jika terasering Panyaweuyan ini menjadi destinasi wisata Majalengka 2023 yang populer.
Taman Dinosaurus Buana Marga
Tempat wisata untuk libur lebaran berikutnya sangat cocok untuk dikunjungi bersama dengan keluarga besar. Anggota keluarga terutama anak-anak dijamin akan senang dengan tempat wisata ini. Destinasi wisata keluarga ini berada di Desa Lemahputih, Kecamatan Lemahsugih, Majalengka.
Anda dan keluarga dapat mengunjungi Taman Dinosaurus Buana Marga ini setiap hari dengan jam operasional 09:00 sampai dengan 18:00. Tiket masuknya sendiri hanya sebesar Rp 15 ribu saja sehingga dipastikan aman di kantong.
Seperti namanya, taman ini menghadirkan patung-patung berbentuk dinosaurus berukuran besar. Dari lahan seluas 4 hektar ini, Anda dapat melihat berbagai patung dinosaurus yang tersebar. Taman ini juga dilengkapi dengan playground yang dapat melengkapi keseruan anak saat bermain.
Petilasan Prabu Siliwangi
Wisata religi masih menjadi destinasi favorit saat libur lebaran. Salah satu wisata religi di Majalengka yang dapat Anda kunjungi adalah petilasan Prabu Siliwangi. Petilasan Prabu Siliwangi ini berada di Desa Pajajar, Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka.
Objek wisata Prabu Siliwangi ini mencakup wilayah seluas 3 hektar yang sejuk dan ditumbuhi oleh pepohonan tinggi. Selain dapat mengunjungi petilasan Prabu Siliwangi, Anda juga dapat menikmati keindahan alam di sana. Mengingat di objek wisata Prabu Siliwangi ini juga terdapat dua buah telaga dan Situ.
Dua telaga yang ada di Petilasan ini yaitu Telaga Emas dan Telaga Pancuran yang dipercaya sebagai tempat mandinya para bidadari. Oleh karena itu, masyarakat sekitar percaya bahwa mandi di telaga dapat membawa berkah. Namun, untuk mandi di telaga ini Anda harus izin terlebih dulu pada juru kunci.
Itulah beberapa wisata Majalengka yang wajib banget masuk list destinasi liburan lebaran saat pulang kampung. Mengingat hari raya Idul Fitri hanya tinggal menghitung hari, jadi sudah saatnya Anda mulai merencanakan liburan lebaran dikampung halaman. Kunjungi beberapa destinasi liburan lebaran Majalengka sekaligus dengan paket wisata di Naba Holiday. Di Naba Holiday, Anda dapat mengkonsultasikan budget dan juga destinasi wisata yang hendak Anda kunjungi.
Mail: nabaholidayid@gmail.com
Phone: +62 881 591 2088